Cara Melacak HP Yang Kelupaan atau Hilang
| 99% Pasti Ketemu
Hallo
sobat SemuanyaAda, diantara kalian pasti sudah pernah kan kehilangan HP atau
mungkin HPnya ketinggalan di suatu tempat, atau kelupaan meletakkan HP. Kemudian
kalian cari di internet cara melacak HP dan semua artikelnya susah diikuti
bukan ? bahkan caranya pun Not Work alias tidak bekerja.
Harapan satu-satunya ya
adalah lapor polisi, karena pihak kemanan memiliki akses pelacakan terhadap IP dan
no HP sobat. Kalau menurut saya itu adalah langkah yang tepat.
Tapi
apakah yakin HP sobat akan ditemukan dalam waktu yang singkat ? Pertanyaanya apakah
polisi segera memproses laporan kehilangan tersebut ? atau menunggu sampai 1 x 24 jam ?
itu yang jadi masalah bukan. Ya gimana ya, keburu dijual kali tu HP wkwkwk lol.
Sebelum
sobat melapor ke kepolisian , ada baiknya sobat mengikuti cara berikut ini, cara
ini sudah terbukti dan teruji oleh saya sendiri. Karena SemuanyaAda sudah mencoba
semua yang akan dipost sebelum dipost.
Cara ini aman gk sih kak ?
Cara ini aman gk sih kak ?
Tenang
aja sobat, cara ini sangat aman. Karena resmi dari perusahaan Google, sangat
mudah dan simple.
Ya gimana
kak ? bacot mulu ! ya sabar donk bambang .!
Ya
sudah dari pada penasaran , keburu yang baca artikel HP nya kejual ya kan,
mending baca sampai selesai :
Syarat
HP yang bisa Dilacak :
Wajib
HP yang bisa akses internet ,
Wajib
HP yang sudah ada Gmail ter-Login didalam Gadget tersebut,
Hp yang
Hilang jika ingin Realtime diamati pergerakannya maka harus on internet 24 jam
( Ini kalau ingin melacak pergerakan )
Cara Melacak HP Yang
Kelupaan atau Hilang
Ada 2 cara melacak HP yang hilang tersebut,
yaitu menggunakan PC/computer/laptop dan menggunakan HP android lainnya. Namun
SemuanyaAda lebih menyarankan sobat menggunakan PC karena fitrunya lengkap dan
juga akurat.
Menggunakan PC
Langkah 1 :
Buka lah Browser semisal Google Chrome, jika
tidak memiliki Google Chrome sobat bisa download DISINI.
Langkah 2 :
Pada url browser ketikkan “https://www.google.com/android/find?did”
tanpa kutip. Atau sobat bisa klik saja DISINI.
Langkah 3 :
Pada step ini sebenarnya perangkat sobat sudah
langsung bisa ditemukan, dan diikiti jejak dari mapsnya.
Bahkan disini sobat bisa mengaktifkan fitur
keren yaitu :
Jika sobat lupa meletakkan HP , dalam artian
HP nya ada disekitar kita, tinggal nyalakan fitur aktifkan suara, maka secara
otomatis HP akan berbunyi 5 menit, walaupun dalam mode diam/silinet.
Fitur lain bisa sobat baca sendiri.
Bonus menggunakan PC adalah sobat bisa melihat
riwayat pergerakan HP sobat, secara hari dan tanggal. Untuk melihatnya sobat
bisa klik seperti gambar berikut.
Menggunakan Aplikasi
Android
Langkah 1 :
Buka lah Playsotre, lalu ketikkan “ Google
Find My Device” . atau sobat bisa download aplikasinya di link DISINI.
Langkah 2 :
Setelah terunduh dan terinstall aplikasi
tersebut.
Buka aplikasi tersebut , kemudian akan muncul
seperti gambar dibawah. Sobat pilih “Login sebagai tamu”
Langkah 3 :
Lalu isikan data HP yang akan dilaack , yaitu email
dan password di kolom tersedia.
Langkah 4 :
Sampai disini HP Sobat sudah bisa diketahui lokasinya,
dan mengaktifka fitur yang sama dengan di PC.
Jika sobat ingin menggunakan fitur pemeriksa
riwayat pergerakan HP sobat dalam hari atau tanggal seperti menggunakan PC
diatas, sobat bisa mencoba cara ini, melalui browser HP sobat, dengan step sama
seperti membuka di PC.
Itulah tadi yang dapat SemuanyaAda.com bantu
untuk sobat yang sedang kehilangan HPnya , semoga lekas ditemukan ya. Semoga
bermanfaat, Terimakasih.