Cara Membuat Tombol Download, Direct Link, Redirect Link, Link Download Di Blog


Cara Membuat Auto Post pada Blog kita Ala SemuanyaAda

Hallo sobat SemuanyaAda.com dalam kesempatan ini saya akan menjelaskan cara bagaimana membuat tombol download ( redirect link) pada blog kita.

Apa itu Rediret link ? mungkin ada yang sudah langsung mengerti dan ada pula yang mengetahui namun belum terlalu mengerti. Oke lah sebelum saya memberikan langkah – langkahnya, saya akan jelaskan dengan singkat apa itu Redirect link, kegunaanya dan cara mengaktifkannya.

Redirect link atau link pengalihan adalah pengaturan yang kita buat pada sebuah Kalimat dalam suatu artikel bisa berupa kata ataupun gambar iataupun icon pada blog kita agar ketika seseorang “Mengklik Tautan/kalimat/icon” tersebut maka secara otomatis akan ter redirect “terlempar/terbawa” ke pada link baru yang telah kita siapkan.

Kegunaan atau manfaat Redirect link menurut saya adalah :
1.     Membantu mempersingkat artikel yang kita buat, karena kita tidak perlu secara rinci menulis semua yang akan kita jelaskan didalam satu artikel saja. Melalui redirect link, kita dapat mengarahkan pengunjung menju artikel lain untuk pembahasan tersendiri mengenai apa yang dia butuhkan.

2.     Membantu pengunjung langsung ke inti point “to the point” suatu artikel, semisal artikel download aplikasi, download game  film dll. Sebagian besar pengunjung malas untuk membaca tulisan article suato web atau blog, mereka hanya mencari apa yang mereka butuhkan, termasuk dalam mendownload suatu aplikasi. Melalui adanya redirect link ini, pengunjung dapat melewati “skip” bacaan terlalu Panjang suatu artikel untuk segera mencari link download yang mereka butuhkan.

3.     Membantu pengunjung tetap membaca artikel kita sembari mendownload file pada halaman baru. Melaui redirect link pengunjung dapat mendowload suatu file yang mereka inginkan di new tab “ tab baru” tanpa menutup tap artikel sebelumnya, sehingga sembari mendownload file , mereka dapat menugnggu sambal mebaca deskripsi file yang sedang mereka downloa, membaca minimum req spek file, membaca cara atau tahap penginstallan suatu software, dll.

4.     Menambah penghasilan Publihser melalui layanan perpendek link seperti safelinkku, short.ud, adf.ly dll. Melalui layanan ini, selain dapat memperpendek link tujuan kita, layanan ini juga akan menambah pundi -pundi rupiah publisher, karena ketika ada pengunjung mengklik tautan tersebut, mereka akan ter lempar ke pada tampilan iklan terlebih dahulu sebelum akhirnya mendapatai link download yang mereka tuju. Contoh redirect link dari safelinkku adalah : http://infosehatku.club/RvKaCC

5.     Sebenarnya masih banyak lagi manfaat yang kita dapatkan, untuk lebih detailnya anda bisa mencobanya sendiri.


Syarat agar kita bisa membuat Tombol Download / redirect link pada blog kita :
1.     Anda wajib harus memiliki artikel , baik artikel baru yang anda buat ataupun artikel didalam draft anda.
2.     Anda wajib memilik link active / tautan redirect yang ingin anda tuju ketika menepatkan link ini menjadi redirect link lainnya.


Cara Membuat Link Download atau Redirect Link Pada Blog kita, Ala SemuanyaAda
Baikalah itu tadi sedikit penjelasan singaktnya tentang apa itu Redirect Link serta manfaat dan syarat-syarat yang harus dipenuhi agar dapat mengaktifkan fitur ini.
Sekarang saya akan jelaskan langkah – langkah membuat fitur Redirect link pada blog kita :

1.     Login ke www.blogger.com atau klik DISINI menggunakan akun anda.

2.     Setelah masuk ke Dashboard blog anda, masuk ke menu postigan anda.

3.     Setelah itu silahkan pilih artikel didalam draf anda, atau anda buat entri baru (post baru).



4.     Buatlah artilek jadi dan kalimat semisal DOWNLOAD, Klik DISINI, KUNJUNGI, dll.



5.     Setelah itu anda blok/drag kalimat DOWNLOAD tersebut, dan klik tulisan LINK pada atas menu Blog.



6.     Maka akan tampil seperti gambar dibawah, tinggal anda isi link tujuan, baik itu link ori ataupun perpendek dari layanan shortlink, dll. Jangan lupa ceklist/centang tulisan “open this link in a new windows” jika anda tidak ceklist itu maka ketika pengunjung meng klik link anda maka tab yang sekarang akan tertutup dan membuka link tujuan anda.



7.     Setelah link jadi, ketika anda menaruh krusor pada link tersebut maka akan tampil tulisan hijau seperti ini.


8.     Setelah membuat link pada semua tombol downlod/direct link, anda bisa memberi warna pada tulisan tersebut agar lebih mudah dikenali, dengan cara seperti gambar berikut.



9.     Setelah memberikan warna pada link download tersebut, jangan lupa untuk klik publish/draft/pertinjau(preview).





Itulah tadi tutorial kali ini yang dapat SemuanyaAda bagikan kali ini, Semoga bermanfaat. Terimakasih.


Note : Harap sertakan Link web www.SemuanayaAda.com Jika ingin menggunakan tulisan ini sebagai rujuakan anda. Segala macam bentuk Copyright melanggar TOS penulisan.


Tidak Ada Yang Spesial Dari Saya